Home > Ragam Berita > Nasional > Ditanya Soal Ustad Abdul Somad, Said Aqil Mengaku Tidak Kenal

Ditanya Soal Ustad Abdul Somad, Said Aqil Mengaku Tidak Kenal

Jakarta – Nama Ustad Abdul Somad mulai dikenal oleh banyak orang semenjak kabar beritanya mencuat di beberapa media terkait penolakannya untuk memberikan ceramah dari beberapa pihak. Kabar penolakan Ustad Abdul Somad adalah saat ia dideportasi dari Hongkong.

Ditanya Soal Ustad Abdul Somad, Said Aqil Mengaku Tidak Kenal

Ditanya Soal Ustad Abdul Somad, Said Aqil Mengaku Tidak Kenal

Meski begitu, rupanya tak semua tokoh terkenal mengenal Ustad Abdul Somad ini. Salah satunya Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj. Ia mengaku tidak tahu bahkan tidak kenal dengan nama Ustad Abdul Somad.

Menurutnya, ia hanya mengenal beberapa ulama saja seperti Mbah Maimun Sarang (Maimun Zubair), Mbah Dim Banten (Muhammad Dimyati), dan Kyai Ma’ruf Amin.

Baca juga : Sudirman Said-Ida Fauziah Resmi Dapat Dukungan dari PKB

Sekedar informasi bahwa Kyai Ma’ruf Amin saat ini masih menjabat sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI). Selain itu, Ma’ruf Amin juga merupakan salah satu pimpinan kuat di tubuh PBNU.

Said Aqil Siradj juga mengatakan bahwa ia berharap para pemberi ceramah yang lainnya agar tidak memanfaatkan khotbah Jumat sebagai ajang caci maki.

Pasalnya menurutnya khotbah jumat seperti itu membuat ibadah jumat menjadi tidak sah. Hal itu sudah sesuai dengan mahzab Syafi’i yang dianut sebagian besar umat Islam di Indonesia.

(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

ICW Menilai Mahfud MD Cocok Menjadi Calon Wakil Presiden Jokowi

ICW Menilai Mahfud MD Cocok Menjadi Calon Wakil Presiden Jokowi

Jakarta – Dalam Pilpres 2019 mendatang, justru terjadi sebuah fenomena dalam memperebutkan kursi wakil presiden. ...