Pada 1 bulan pertama sebaiknya anda merehatkan monster anda sambil memberi makan setiap minggunya untuk memperbaiki nature monster. Memasuki bulan ke 2 kita sudah bisa memulai training light drill. Pada masa awal ini sebaiknya anda menghindari hard drill, karena hard drill mengurangi stats lain.Pada masa awal biasanya monster hanya akan mendapatkan sekitar 10 poin dan pengurangan poin sebanyak 2 atau 3 jika melakukan hard drill. Hal ini tentunya akan merugikan sekali, maka dari itu anda sebaiknya hanya menggunakan jenis training light drill ketika 5 bulan pertama. Dan sebaiknya memilih tipe latihan yang sesuai dengan stats tertinggi monster. Misalnya jika status awal yang tertinggi adalah SPD maka sebaiknya memilih training dodge untuk masa awalnya. Karena biasanya poinnya akan lebih tinggi ketimbang melatih status yang masih rendah.
Menjaga Stamina Saat Melakukan Training Monster Rancher 2
Ketika mulai memasuki masa prime hasil latihan monster akan mulai berkembang. Jika hasil latihan dari light drill sudah bisa mencapai angka 10-12 maka sudah saatnya beranjak ke hard drill. Dengan catatan usahakan setiap latihan hard drill bisa menghasilkan minimal 10 poin keatas. Misalnya latihan pull memberikan +10 pow, +4 life dan -2 spd, jika kita totalkan berarti kita masih mendapatkan +12 poin. Namun jika penjumlahannya dibawah 10 poin maka sebaiknya di ulangi atau di ganti dengan light drill.
Nah kita juga perlu menjaga lifespan atau jangka waktu hidup monster saat melakukan Training Monster Rancher 2. Karena jika monsternya telalu sering capek atau stress maka akan berakibat buruk pada lifespan. Biasanya para pemula melakukan kesalahan disini sehingga monster meninggal dengan cepat walau usianya masih muda. Sebaiknya setiap harinya kita memberikan nuts oil sebelum latihan dan memberikan mint leaft 1x dalam 1 bulan untuk mengurangi stress. Berikut ini adalah skema latihan Training Monster Rancher 2 yang efektif:
- Minggu pertama : beri makan nuts oil + hard drill
- Minggu kedua : beri makan nuts oil + hard drill
- Minggu ketiga : beri makan mint leaf + light drill
- Minggu keempat : beri makan nuts oil + hard drill
Untuk makanan awal bulan sebaiknya memberi makan tablet. Dengan begitu monster tidak akan cepat lelah dan tidak kehilangan lifespan sewaktu berlatih. Peran mint leaf sangat di butuhkan agar monster tidak stress, karena stress yang berlebihan juga akan mengurangi lifespan. Mungkin metode ini terbilang cukup mahal dan menguras kantong, namun akan sepadan dengan hasil akhirnya. Sebaiknya anda menyiapkan 100.000G untuk melakukan metode ini.