MCD BTS Meal Diserbu Oleh Para BTS Army Se-Indonesia

BTS X McDonald'S

Harianindo.com – Pada hari rabu (9/6/2021) Mcdonald’s resmi meluncurkan BTS Meal. BTS Meal merupakan hasil kolaborasi antara boyband K-Pop korea bersama dengan franchise fast food terkenal yaitu McDonald’s.

Sutji latinka selaku Associate Director McDonald’s indonesia mengatakan BTS Meal sudah bisa mulai di pesan sejak pukul 11 siang wib.

Menu ini di jual dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu Rp. 45.455,-. Di dalam menu baru tersebut terdapat 9 pcs chiken nuggets, saus sweet chili, saus cajun, meduim fries dan sebuah medium coca cola.

Hal ini pun di sambut dengan sangat antusias oleh para BTS Army indonesia. Foto di bawah ini adalah penampakan antrian ojol yang menumpuk di salah satu gerai Mcdonald’s negara indonesia:

Foto penampakan kerumunan yang terjadi di salah satu gerai franchise Mcdonald’s

Semua army sekarang ini berlomba-lomba untuk mencicipi salah satu makanan favorit dari BTS.

BTS Meal Akan Dijual Selama Beberapa Hari

Bagi kamu-kamu yang belum sempat mencicipi menu ini, tidak perlu khawatir. Karena menu tersebut masih akan di sediakan sampai dengan beberapa hari kedepan.  Belum ada tanggal pasti sampai kapan menu ini tersedia.

Namun sutji sempat mengatakan kalau BTS Meal akan tetap di jual sampai persediaannya habis. Sampai saat ini belum ada berita mengenai seberapa besar kuota yang tersedia setiap harinya.

Tentang jumlah produk yang di buat masih belum ada kejelasan dari pihak McDonald’s. Dan ternyata di dalamnya terdapat hadiah berupa bingkai.

Pihak Kepolisian Masih Belum Memberikan Komentar Tentang Hal Ini

Seperti yang kita ketahui pada masa pandemi corona ini, aturan menjaga jarak ditetapkan cukup ketat. Sedangkan kerumunan pelanggan berserta ojol ini tentunya merupakan sebuah pelanggaran besar karena berpotensi mempercepat perluasan sebaran virus covid-19.

Sampai saat ini pihak kepolisian masih belum memberikan peringatan maupun komentar apapun terkait hal ini.

Tetap Taati Protokol Kesehatan Untuk Kebaikan Diri Sendiri

Bagi kamu yang ingin menikmati menu makanan tersebut sebaiknya tetap menjaga protokol kesehatan yang telah di tetapkan oleh pemerintah daerah masing-masing. Hal ini tentu perlu kita sadari dan terapkan pada diri masing-masing agar pandemi corona bisa cepat berlalu.

Selalu ingat dan lakukan 3M terutama di kawasan yang memiliki jumlah kepadatan yang tinggi. Selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

Tinggalkan Komentar Batalkan Balasan