Rurouni Kenshin: The Beginning Termasuk Sebagai Salah Satu Live Action Terfavorit
Berbeda dengan film adaptasi manga lainnya, serial live action Samurai X ini termasuk sangat sukses. Para penggemar manga banyak yang kecewa ketika film adaptasi manga favoritnya tidak sebagus komiknya. Hal ini kerap terjadi di berbagai adaptasi film manga terkenal seperti Full Metal Alchemist yang dianggap sangat tidak memuaskan oleh sebagian orang. Dalam live action tersebut Himura Kenshin sang Batosai legendaris di perankan oleh Takeru Satoh. Sebelumnya sudah ada 4 chapter yang telah di rilis yaitu :
- Rurouni Kenshin: Meiji Kenkaku (2012)
- Rurouni Kenshin: The Legend Ends (2014)
- Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno (2014)
- Rurouni Kenshin: The Final Chapter 1 (2021)
Sampai sekarang chapter terakhir dari perjalanan sang battosai telah berhasil menggarap bruto 36,1 juta USD di seluruh dunia. Film yang disutradarai oleh Keishi Ohtomo tersebut sukses menempati peringkat utama box office jepang.
Alur Cerita Tentang Awal Mula Battosai Legendaris
Rurouni Kenshin: The Beginning bercerita tentang awal mula bagaimana karakter sang Hitokiri Battosai terbentuk. Seperti bagaimana dia mendapatkan luka silang di pipinya, kenapa sang samurai legendaris tersebut berjanji tidak akan membunuh lagi. Dan juga kenapa Kenshin selalu memakai pedang mata terbalik. Chapter final dari seri live action manga populer ini akan memperlihatkan sisi gelap sang pemeran utama sewaktu menjadi pembunuh bayaran. Live-action Samurai X terakhir tersebut juga akan menceritakan kehidupannya bersama dengan istri pertamanya yaitu Tomoe.