Jakarta – Sigit Widjatmoko, selaku Wali Kota Jakarta Utara memberikan mandat ke polisi terkait kasus mobil ambulans DKI yang diduga membawa batu di kawasan DPR, Senayan.

“Ini sudah masuk ranah teman-teman kepolisian saya bersama Dinas Kesehatan support apa langkah kepolisian,” kata Sigit saat dihubungi, Kamis (26/09/2019).

Sigit menyatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan pendampingan jika dibutuhkan pihak kepolisian. Ia memastikan DKI ikut polisi dalam menuntaskan kasus ini.

“Pendampingan terhadap teman-teman juga sudah disiapkan artinya, ini kita ikuti apa yang dikerjakan oleh teman-teman kepolisian,” katanya.

Di sisi lain, Sigit tidak menjabarkan kronologi dari kasus tersebut. Menurut Sigit, hal tersebut adalah wewenang dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

“Nanti itu dinas kesehatan saja yang informasi dan kronologis. Monggo ibu kadis kesehatan yang menjawab nanti,” tegas dia.

Pihak kepolisian mengaku telah mengamankan lima buah mobil ambulans milik Pemprov DKI Jakarta. Dimana ambulan tersebut kedapatan mengangkut batu dan bensin di Gardu Tol Pejompongan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta.

Kepolisian menyatakan hal tersebut melalui akun twitter @TMCPoldaMetro dan instagram @tmcpoldametro. Dalam cuitan, ambulans diamankan pada pukul 02.15 WIB, Kamis (26/09/2019). (NRY-www.harianindo.com)