Jefferson City – Hampir semua orang di dunia ini mengetahui sesosok hewan berkaki delapan satu ini. Laba-Laba merupakan hewan dari kelas Arachnida yang jamak ditemui di hampir segala tempat. Dari sudut rumah hingga di alam liar. Namun, perempuan di Missouri, Amerika Serikat, ini rupanya menemukan laba-laba di tempat yang tidak ia sangka, yaitu di lubang telinganya sendiri.
Menurut berita yang dilansir oleh Daily Mail, Susie Torres adalah wanita yang pernah memiliki keluhan mengenai telinganya. Ia acap kali mendengar suara desis dari dalam telinga kirinya. Awalnya, ia hanya menduga kalau telinganya kemasukan air. Namun Torres memutuskan untuk pergi ke dokter setelah keluhannya tak kunjung tuntas.
Sesampainya di klinik kesehatan, seorang perawat mengatakan kepada dirinya bahwa ada ‘serangga’ di dalam telinganya. Perawat itupun kemudian memanggil bantuan tenaga medis lainnya.
Setelah ditangani oleh dokter, barulah ‘serangga’ tersebut dapat dikeluarkan dari telinga kiri Torres. Yang mengejutkan, ternyata ‘serangga’ yang dimaksud bukanlah serangga betulan. Melainkan, seekor laba-laba pertapa cokelat (brown recluse spider) yang terkenal berbisa.
Saking berbahayanya, gigitan dari laba-laba pertapa cokelat tersebut bila tidak ditangani dapat menyebabkan demam, menggigil, mual, nyeri sendi, hingga lemas. Bahkan dalam kasus yang langka, bisa menyebabkan kejang-kejang atau koma.
Beruntung bagi Torres, ia memutuskan untuk pergi ke klinik kesehatan. Torres mengaku bahwa pada saat dokter mengambil laba-laba tersebut, ia mampu bersikap tenang karena tenaga medis pada saat itu tidak mengatakan bahwa yang ada di dalam telinganya adalah seekor laba-laba berbisa. (Elhas-www.harianindo.com)