Jakarta – Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI) Sobri Lubis menganggap bahwa pernyataan Kepala Staf Presiden Moeldoko soal siap membayar tiket pulang pesawat Habib Rizieq tidak etis. Kantor Staf Presiden (KSP) menyatakan bahwa seharusnya pernyataan Moeldoko direspon dengan baik.
“Kalau Pak Moeldoko menyediakan diri seperti itu mestinya untuk apa dia merepotkan diri, harusnya direspons baik dong ada niat baik,” ujar Tenaga Ahli Kedeputian IV KSP Ali Mochtar Ngabalin saat dihubungi, Selasa (16/07/2019) malam.
Menurutnya pernyataan yang dilontarkan oleh Moeldoko tidak ada yang salah. Oleh sebab itu, Ngabalin mengatakan hal itu tidak perlu dipermasalahkan.
“Saya ini sendiri sungguh-sungguh mau bilang pernyataan itu tidak ada yang salah, jadi kalau Pak Moeldoko ngomong seperti itu mestinya teman-teman memberikan respons yang bagus,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Ngabalin beranggapan bahwa Moeldoko itu berniat baik terkait pernyataannya. Sehinga ia mempertanyakan maksud dari pernyataan Sobril Lubis.
“Nggak usah (dipermasalahkan), orang berniat baik kok. Apa urusannya pernyataan si Sobri kayak begitu?” kata Ngabalin.
Sobri Lubis angkat bicara terkait sindiran Moeldoko soal siap membayar tiket pulang pesawat Habib Rizieq tidak pantas. Sobri menegaskan uang Moeldoko tak akan berguna untuk Habib Rizieq.
“Ada Moeldoko, juga Puan Maharani. Moeldoko melecehkan betul. Dia bilang, ‘Kalau Habib Rizieq nggak punya uang, saya ongkosin.’ Anda punya uang berapa? Mau pulangin Habib Rizieq. Bukan Anda doang yang punya uang. Uang Anda nggak laku untuk Habib Rizieq. Cuma Anda ini harus tahu dan nggak pantaslah, nggak pantas, tidak profesional. Begitu juga Puan Maharani menyatakan pergi sendiri pulang sendiri, ini apa ini,” kata Sobri dalam video yang diunggah di akun YouTube Front Tv, Selasa (16/07).
Sebelumnya, Moeldoko mengaku tidak setuju Habib Rizieq menjadi salah satu syarat rekonsiliasi kubu Prabowo Subianto dengan kubu Joko Widodo (Jokowi). Moeldoko menegaskan pemerintah tidak mengusir imam besar FPI itu.
Moeldoko memberikan saran agar Rizieq pulang sendiri ke Indonesia. Bahkan dia menyindir siap membayar biaya kepulangan Habib Rizieq.
“Pergi, pergi sendiri, kok kita ribut mau mulangin, kan gitu. Ya pulang sendiri saja, nggak beli tiket, baru gua beliin,” kata Moeldoko di Istana Bogor, Selasa (09/07). (Hari-www.harianindo.com)