Jakarta – Tidak sedikit orang yang memiliki hobi membaca. Kesenangan yang satu ini ternyata bisa membawa kita keluar dari dunia asli.
Bagi Anda pecinta jenis buku nonfiksi, ternyata pilihan genre tersebut memberi banyak manfaat bagi perkembangan hidup. Apa sajakah? Berikut ulasannya:
1. Mendapatkan pelajaran hidup berharga
Buku nonfiksi kebanyakan terinspirasi orang-orang yang berpengaruh. Tipikal buku ini memberikan bagaimana kemenangan dan tragedi yang mereka alami. Membaca pengalaman orang lain dapat memberikan pelajaran hidup berharga dimana bisa membantu Anda menghindari kesalahan serupa dan memanfaatkan peluang baru.
2. Konsentrasi meningkat
Membaca membutuhkan konsentrasi, dan dengan memiliki kebiasaan tersebut, membuat Anda semakin mudah untuk fokus dan lebih produktif. Membaca buku nonfiksi selama 15 menit akan membuat Anda lebih fokus dalam keseharian.
3. Menjadi komunikator yang lebih baik
Membaca buku nonfiksi dapat memperbanyak kosa kata sehingga lebih mudah dalam berkomunikasi. Menirukan gaya penulisan pengarang favorit Anda juga dapat membantu mempertajam keterampilan sebagai penulis atau pembicara.
4. Meningkatkan kemampuan otak
Membaca nonfiksi adalah olahraga otak yang membantu meningkatkan ingatan dan kemampuan analisa, serta menurunkan risiko gangguan saraf karena penuaan.
5. Mendapat pencerahan
Buku nonfiksi adalah pintu gerbang pengetahuan non-formal dalam berbagai bidang seperti bisnis, agama, psikologis, dan berbagai bidang lainnya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)