Jakarta – Dalam debat capres kedua, calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) sempat menyinggung soal tanah ratusan ribu hektar yang dimiliki oleh Prabowo Subianto di Kalimantan Timur.
“Saya tahu pak Prabowo memiliki lahan yang sangat luas di Kalimantan Timur. Sebesar 220.000 hektare,” kata Jokowi dalam Debat Capres Jilid 2 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2/2019).
Jokowi juga mengungkapkan, Prabowo memiliki lahan seluas 120.000 hektare di Aceh Tengah.
Jokowi menegaskan, bagi-bagi lahan seluas itu tidak terjadi di masa pemerintahannya.
“Juga di Aceh Tengah 120.000 hektare. Saya hanya ingin menyampaikan bahwa pembagian-pembagian seperti ini tidak dilakukan masa pemerintahan saya,” ujar Jokowi.
Sebelumnya, Prabowo mempertanyakan soal tanah di Indonesia yang luasnya tetap sedangkan jumlah penduduk terus bertambah pesat.
“Kalau bapak bangga, pada saatnya kita tidak punya lahan lagi untuk kita bagi. Bagaimana masa depan anak cucu kita,” ujar Prabowo.
(samsularifin – www.harianindo.com)