Home > Olahraga > Bola > Ini Target Utama Piatek Bersama AC Milan

Ini Target Utama Piatek Bersama AC Milan

Milan – Krzysztof Piatek selaku pemain baru AC Milan kali ini sudah berani beberkan targetnya dimana ia mengaku siap bermain maksimal demi mengantarkan Rossoneri meraih satu tiket ke Liga Champions musim depan.

Ini Target Utama Piatek Bersama AC Milan

Seperti yang telah diketahui, Piatek resmi gabung Milan pada Rabu malam waktu setempat. Ia disebut direkrut dengan bandrol sekitar 35 juta euro.

Dirinya kemudian resmi diperkenalkan oleh manajemen AC Milan kemarin petang waktu setempat. Pada awak media, bomber asal Polandia ini mengaku ia bertekad untuk membawa Rossoneri finis di zona empat besar Serie A musim ini.

“Saya terlahir siap. Saya siap sekarang dan saya akan melakukan segalanya untuk membawa Milan kembali ke Liga Champions,” ujarnya seperti dilansir Football Italia.

“Saya akan berjuang untuk Milan,” sambungnya.

“Saya ingin bermain di Liga Champions. Itu memberi saya kegembiraan besar untuk bermain untuk Milan dan saya akan melakukan yang terbaik untuk mencetak gol untuk warna-warna ini,” tegasnya.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Syahrian Abimanyu Resmi Perkuat Madura United di Musim 2019Syahrian Abimanyu Resmi Perkuat Madura United di Musim 2019

Syahrian Abimanyu Resmi Perkuat Madura United di Musim 2019

Pamekasan – Gelandang andalan Timnas Indonesia U-19, Syahrian Abimanyu resmi bergabung dengan Madura United untuk ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135