Home > Hiburan > Gosip > Lirik Lagu ‘Jogja Istimewa’ Dipakai Kampanye Tim Prabowo-Sandi, Kill The DJ Marah

Lirik Lagu ‘Jogja Istimewa’ Dipakai Kampanye Tim Prabowo-Sandi, Kill The DJ Marah

Jakarta – Seniman Marzuki Mohamad atau yang biasa dikenal dengan nama Kill The DJ, berang karena lagu ‘Jogja Istimewa’ yang diciptakannya dipakai oleh tim kampanye pasangan Prabowo-Sandi.

Lirik Lagu ‘Jogja Istimewa’ Dipakai Kampanye Tim Prabowo-Sandi, Kill The DJ Marah

Kekesalan Kill The DJ ini ia tumpahkan melalui akun Instagramnya, @killthedj, Senin (14/1/2019).

Dalam postingannya, Kill The DJ menyertakan unggahan video yang diposting @CakKhum, yang memperlihatkan sekelompok ibu-ibu menyanyikan lagu ‘Jogja Istimewa’ yang telah diubah liriknya.

“Karena video ini sudah viral dan banyak yang salah persepsi kepada saya, selaku pencipta lagu Jogja Istimewa yang dinyanyikan bersama @javahiphop – maka dengan ini saya perlu melakukan klarifikasi:
.
Bahwa saya tidak akan pernah memberikan ijin kepada siapa pun lagu Jogja Istimewa tersebut digunakan untuk kampanye pilpres, baik itu pasangan nomer urut 01 maupun 02. Bagi saya, @javahiphop, dan sebagian besar warga Yogyakarta, pasti tahu sejarah dan kebanggaan pada lagu tersebut, itu kenapa saya tidak akan pernah mengganti liriknya untuk tujuan lain, baik komersil apalagi kampanye politik. Meskipun saya pendukung @jokowi saya tidak akan pernah mengkhianati nilai lagu tersebut dengan mengubah liriknya.
.
Siapa pun Anda yang mengubah lagu tersebut, membuat videonya, dan ikut menyebarkanya, Anda telah melanggar undang-undang dan saya bisa membawanya ke ranah hukum.
.
Terakhir saya berpesan, apapun pilihan Anda, 01, 02, Golput, tolong warisi bangsa ini dengan etika yang benar, menjiplak lagu orang lain jelas tidak beretika dan melanggar hukum, plus, jangan warisi generasi mendatang dengan fitnah dan sampah kebencian.
.
Sekian & terima kasih,”
tulis akun Instagram @killthedj.
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Ditanya Terkait Hubungannya Dengan Aaliyah Massaid, Begini Jawaban Dul Jaelani

Ditanya Terkait Hubungannya Dengan Aaliyah Massaid, Begini Jawaban Dul Jaelani

Jakarta – Salah seorang pasangan artis muda, Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid, belakangan ini ramai ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135