Jakarta – Usai menjalani serangkaian pemeriksaan pihak kepolisian dalam kasus dugaan prostitusi online selama lebih dari delapan jam, akhirnya aktris cantik, Vanessa Angel diperbolehkan untuk pulang.
Hal tersebut, terlihat dari postingan foto di akun Instagram Jane Shalimar. Dirinya telah mengunggah foto bersama dengan Vanessa. Dalam foto tersebut, Jane menulis, rasa bahagianya lantaran Vanessa telah diizinkan untuk pulang.
“Yeayyy pulaaang,” seru Jane di Instagram Story-nya.
Kabar terkait dengan bebasnya Vanessa tersebut, diungkap langsung oleh Kasubdit Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Harissandi, saat dihubungi awak media melalui sambungan telepon. Harissandi mengungkapkan, alasan utama pemulangan Vanessa adalah karena statusnya saat ini masih menjadi saksi.
“Iya (dipulangkan). Lima menit lagi,” kata Harissandi.
“Karena statusnya masih saksi,” kata Harissandi.
Vanessa sendiri diamankan polisi di salah satu hotel di Surabaya, pada Sabtu siang, (5/1/2019) silam.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)