Valencia – Pembalap anyar Tim KTM Red Bull, Johann Zarco, lagi-lagi harus menahan kesal karena tidak mampu menampilkan performa impresifnya bersama motor baru yang ditungganginya pada tes pascamusim MotoGP 2018 hari kedua, di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Rabu 21 November 2018. Bahkan, Zarco hanya bisa mengukir catatan waktu 1 menit 32,509 detik untuk menempati posisi ke-20.
Zarco amat jauh tertinggal dari Maverick Vinales (Movistar Yamaha) yang menjadi pembalap dengan catatan waktu terbaik yakni, 1 menit 30,757 detik. Oleh sebab itu, Zarco pun merasa amat kecewa dengan apa yang diberikan oleh motor baru KTM.
Bahkan, Zarco pun sempat merasakan menyentuh aspal sebanyak dua kali saat melakoni tes pascamusim MotoGP 2018 hari kedua tersebut. Beruntung bagi pembalap asal Prancis itu tidak ada cedera yang membuatnya harus masuk ke garasi lebih cepat.
“Saya akan mengatakan bahwa itu lebih buruk dari yang diharapkan. Saya ingin meningkatkan waktu lap lebih banyak tetapi tidak bisa melakukannya. Kami meningkatkan perasaan (terhadap motor) dan mendapat kontrol yang lebih baik tetapi kecepatannya tidak ada,” ungkap Zarco sebagaimana diberitakan laman resmi MotoGP pada Kamis (22/11/2018).
“Saya kecewa dengan hasil ini. Sayang sekali, saya mengalami dua tabrakan tetapi yang penting tidak ada cedera dan itu membantu kami untuk benar-benar memahami titik lemah motor. Saya juga memahami bahwa harus mengubah sedikit gaya membalap saya. Selangkah demi selangkah, saya membangun petualangan itu,” tutup pembalap asal Prancis tersebut. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)