Home > Ragam Berita > Nasional > PAN Benarkan Instruksi Nonton Bareng Film ‘Hanum dan Rangga’ Bagi Kadernya

PAN Benarkan Instruksi Nonton Bareng Film ‘Hanum dan Rangga’ Bagi Kadernya

Jakarta – Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi membenarkan adanya surat instruksi bagi pada kader PAN untuk nonton bareng film ‘Hanum dan Rangga’.

PAN Benarkan Instruksi Nonton Bareng Film ‘Hanum dan Rangga’ Bagi Kadernya

“Benar (surat instruksi nobar),” kata Viva Yoga Mauladi, Senin (12/11/2018).

Untuk diketahui, film ‘Hanum & Rangga’ diangkat dari buku karya Hanum Rais, putri Amien Rais, dan diperankan oleh Acha Septriasa dan Rio Dewanto.

Film ini menceritakan perjuangan Hanum dalam mengejar dan memperjuangkan mimpinya sebagai seorang wartawan yang hidup sebagai warga minoritas di New York, Amerika Serikat.

Menurut Viva, instruksi tersebut bukan atas perintah Amien Rais namun murni dari aspirasi para kader PAN.

“Sebenarnya itu aspirasi dari teman-teman wilayah daerah. Kan sangat bagus untuk menggaungkan film nasional. Apalagi kan Mbak Hanum kader PAN. Kemudian ada aspirasi dari daerah untuk nonton bareng, jadi ya sudah DPP membuat surat itu. Jadi tidak ada hubungannya dengan Pak Amien Rais,” tegas Viva.

Dalam surat bernomor PAN/A/WKU-SJ/172/XI/2018 tertanggal 2 November 2018 itu menginstruksikan agar nama-nama yang tertera di dalam surat untuk memfasilitasi dan mengkoordinasi nonton bareng bersama konstituen di daerah pemilihannya.

“Oleh karenanya, Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN) meminta kesediaan kepada nama-nama terlampir sebagai berikut: menjadi koordinator dan memfasilitasi nonton bareng bersama konstituen di daerah pemilihannya di hari pembukaan pada tanggal 8 November 2018,” demikian bunyi surat tersebut.

“Diharapkan masing-masing koordinator dapat melakukan blocking 1-2 (atau lebih) studio di jaringan bioskop XXI di kotanya dalam rangka nonton bareng tersebut,” lanjut surat itu.

Surat Instruksi Menonton Film itu ditandatangani oleh Viva selaku Waketum PAN dan Sekjen PAN Eddy Soeparno.
(samsularifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sandiaga Uno Ingin Kembali ke Jombang untuk Minta Maaf

Sandiaga Uno Ingin Kembali ke Jombang untuk Minta Maaf

Jakarta – Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno berniat untuk kembali ke ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135