Manchester – Bukan hal baru jika Manchester City dikaitkan dengan nama Lionel Messi. Sejak musim lalu, santer kabar jika City ingin mendatangkan sang superstar Barcelona ke Etihad Stadium.
Spekulasi ini rupanya membuat pelatih Pep Guardiola gerah. Meski keduanya pernah bekerja sama saat di Barcelona, namun Pep membantah jika dirinya tidak memiliki keinginan untuk membawa peraih lima kali Ballon d’Or ini keluar dari Spanyol.
“Ketika saya meninggalkan Barca lalu pergi ke Bayern dan sekarang di City, saya tidak pernah meminta Messi datang kesini ataupun Bayern. Saya sudah katakan hal ini berkali-kali,” kata Pep sebagaimana diberitakan Sky Sports pada Selasa (6/11/2018).
Saat menukangi Azulgrana periode 2008 – 2012 silam, Pep memang sukses memberikan segudang gelar untuk klub Catalan tersebut dan menjadikan Messi sebagai salah satu anak emasnya. Adapun hubungan Pep dan La Pulga sangat dekat layaknya ayah dan anak.
Kini, Mundo Deportivo melaporkan jika Manchester City siap untuk memenuhi klausul rilis Leo Messi yang mencapai 250 juta poundsterling. The Citizens diketahui mengusulkan paket (termasuk biaya transfer, upah dan bonus untuk ayah sang pemain) jika dia bisa meyakinkan putranya untuk pindah ke Etihad. Secara keseluruhan, transfer ini akan mencapai total 660 juta poundsterling. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)