Home > Ragam Berita > Nasional > Roy Suryo Siapkan Somasi Untuk Kemenpora Soal Tudingan Bawa Barang Milik Negara

Roy Suryo Siapkan Somasi Untuk Kemenpora Soal Tudingan Bawa Barang Milik Negara

Jakarta – Mengenai surat yang dikeluarkan Kemenpora, Roy Suryo memutuskan akan mensomasi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Roy Suryo Siapkan Somasi Untuk Kemenpora Soal Tudingan Bawa Barang Milik Negara

Tigor Simatupang selaku Kuasa Hukum Roy Suryo mengatakan bahwa “Saya susun data, sehabis itu saya konfirmasi sekalian somasi Kemenpora,”

Data yang dimaksud Tigor adalah soal inventarisasi barang-barang yang daftarnya diberikan kepada Roy Suryo. Padahal Roy Suryo, menurutnya, tidak menyimpan barang-barang milik negara.

“Sudah nggak ada barang tersisa karena sudah dikembalikan,” ujar Tigor.

Kemudian Tigor melanjutkan bahwa dirinya heran atas munculnya surat dari Kemenpora yang isinya meminta Roy Suryo mengembalikan barang negara. Padahal surat tertanggal 1 Mei 2018 itu, ditegaskan Tigor, tak pernah sampai ke tangan kliennya.

“Katanya surat resmi, tapi belum sampai hari ini ke tangan Pak Roy. Itu akal-akalan mereka saja karena diperiksa BPK,” sambung Tigor.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Acara Jalan Sehat Bersama Ahmad Dhani dan Neno Warisman di Solo Dipastikan Tidak Diizinkan

Acara Jalan Sehat Bersama Ahmad Dhani dan Neno Warisman di Solo Dipastikan Tidak Diizinkan

Solo – Acara jalan sehat bertajuk ‘Jalan Sehat Umat Islam dan Warga Solo’ yang rencananya ...