Bormes Les Mimosas – Meski Pembalap Tim Yamaha Tech3, Johann Zarco, terbilang baru berada di kelas MotoGP, namun rider asal Prancis itu nyatanya telah merintis karier membuka sekolah balap. Sama halnya Valentino Rossi yang memiliki sekolah balap bernama ‘VR46,’ Zarco pun memiliki sekolah balap yang dinamainya ‘Z & F Grand Prix School.’

Johann Zarco Dikabarkan Telah Buka Sekolah Balap

Johann Zarco

‘Z & F’ merupakan singkatan dari Zarco dan Fellon, yang merupakan pendiri dan pelatih dari sekolah balap tersebut. Ada pun Z & F Grand Prix School terletak di Prancis Selatan. Zarco berharap dengan kehadiran sekolah balap tersebut bisa membantu anak-anak yang memiliki mimpi untuk menjadi pembalap MotoGP.

“Butuh waktu lama untuk menyelesaikan semuanya di trek kami. Ada begitu banyak hal yang perlu diingat. Sekolah ini terletak di Prancis Selatan, di antara Marseille dan Avignon. Para pembalap muda sangat menantikannya,” jelas Zarco sebagaimana diberitakan Speedweek pada Senin (20/8/2018).

“Banyak pembalap muda ingin datang kepada kami, Hanya melalui pelatihan, mereka menjadi kuat, jika mereka ingin melanjutkan secara profesional dengan olahraga ini. Sekolah kami memberi Anda pilihan terbaik. Ini tidak mudah dari awal. Saya ingin memastikan mereka cukup kuat untuk bertahan di olahraga ini,” lanjutnya.

“Trek ini sekecil jalur kart. Panjangnya 500 meter untuk pengemudi dari usia enam hingga 10 tahun. Untuk anak-anak yang lebih besar, ada jalan yang satu kilometer panjangnya. Mereka harus hidup di sana gairah mereka dan mendorong satu sama lain. Ini adalah mimpi saya dan juga impian orang-orang yang mengikuti MotoGP dengan semangat di layar TV,” tandas Zarco. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)