Jakarta – Hingga saat ini, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto belum mengumumkan siapa sosok cawapres yang akan mendampinginya pada Pilpres 2019 mendatang, meski sejumlah nama telah beredar.
Lantas siapa cawapres Prabowo yang paling ideal menurut hasil survei?
Media Survei Nasional (Median) belum lama ini merilis hasil surveinya terkait kandidat pendamping potensial Prabowo Subianto pada Pilpres 2019.
Dari hasil survei yang dilakukan pada 6-15 Juli 2018, dengan melibatkan 1.200 responden pemilik hak suara di 34 provinsi, ada tiga nama yang dinilai paling potensial sebagai kandidat cawapres Prabowo.
Tiga nama tersebut yakni Ketua Komando Tugas Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Anies Matta, dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
“Perbedaan elektabilitas ketiga tokoh tersebut relatif tipis jika dipasangkan dengan Prabowo. Secara berurutan, Prabowo-AHY meraih 33 persen, Prabowo-Anis Matta 32,9 persen, dan Prabowo-Zulkifli Hasan 32,4 persen,” ungkap Direktur Eksekutif Median, Rico Marbun, di Jakarta, Rabu (1/8/2018).
Meski ketiganya memiliki kesempatan yang hampir sama, namun menurut Rico, Prabowo harus memperhatikan keterwakilan pemilih dari luar Pulau Jawa.
Selain itu, perlu juga diperhatikan soal perpaduan militer dan sipil, mengingat Prabowo berasal dari latar belakang militer.
“Faktor kompetensi cawapres juga perlu diperhatikan oleh Prabowo. Mengingat tantangan pemerintahan ke depan tidak mudah. Sebenarnya Prabowo membutuhkan the man of crisis untuk mendampinginya,” pungkasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)