X
  • 6 days ago
Categories: NasionalRagam Berita

Fahri Hamzah Sebut Jokowi Membuat Indonesia Makin Rusak

Jakarta – Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah kembali melontarka pernyataan yang menyerang Presiden Joko Widodo.

Menurut Wakil Ketua DPR ini, Jokowi membuat Indonesia makin rusak dan tidak menentu arah tujuannya.

“Nanti saya sebut karena ini senjata saya ya. Tapi yang jelas menurut saya arah bangsa kita ini agak rusak di zaman pak Jokowi. Arahnya yang rusak,” kata Fahri, dalam rekaman video yang tersebar di media sosial.

Fahri mejelaskan, ada empat kesalahan arah yang dituju bangsa Indonesia saat ini, yakni ketidakjelasan arah ideologi bangsa, arah politik, arah ekonomi, dan arah budayanya.

Karena itu, Fahri menilai susah untuk memaafkan Jokowi dan ia memutuskan untuk tetap berada di luar pemerintahan.

“Itu semua agak rusak. Jadi postur dari arah bangsa kita menurut saya terjadi pembelokan ya, yang karena itu menurut saya susah memaafkan Pak Jokowi ini itu,” jelas Fahri.

“Makanya karena itu saya ngga akan mendukung Pak Jokowi. Ya kalau terpaksa ngga ada yang dipilih, ya ngga apa-apa saya sendiri aja,” tandasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Samuel Philip Kawuwung :