Home > Hiburan > Gosip > Istri Ringgo Agus Rahman Alami Keguguran Di Usia Kandungan Menginjak 5 Bulan

Istri Ringgo Agus Rahman Alami Keguguran Di Usia Kandungan Menginjak 5 Bulan

Jakarta – Keluarga Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck tengah mengalami kesedihan yang amat mendalam. Beberapa waktu lalu, mereka mengumumkan kabar kehamilan. Namun, kini mereka harus rela merelakan kepergiaan calon buah hatinya tersebut.

Istri Ringgo Agus Rahman Alami Keguguran Di Usia Kandungan Menginjak 5 Bulan

Pasalnya, Sabai Morscheck harus mengalami keguguran di usia kandungannya yang baru menginjak 5 minggu. Kabar duka tersebut disampaikan oleh Sabai di akun Instagramnya, pada Jumat (20/7/2018).

Sabai pun membagikan foto keluarga kecilnya yang tampak dari belakang. Sabai Morscheck juga menuliskan kalimat perpisahan yang menyentuh. Di keterangan itu pula, Sabai menjelaskan bahwa kandungannya belum sempurna dan masih lemah, hingga membuatnya mengalami pendarahan dan keguguran.

Ibu dari Bjorka tersebut tidak bisa menjelaskan perasaannya saat ini. Ia sedih, takut dan juga merasa bersalah. Meski demikian, Sabai mencoba mengikhlaskan kehilangan yang dialaminya saat ini. Sabai Morscheck yakin suatu saat nanti putranya akan menjadi seorang kakak yang hebat.

“Kehilangan… Harus mengucapkan perpisahan di usia 5 minggu. Kandungan blm sempurna, lemah, pendarahan dan gugur. Udah gak bisa dijelasin lagi rasanya kayak gimana. Ada yg hancur, ada yg hilang. Sakit, takut, sesal, perasaan bersalah, sedih udah gak karu2an semua rasanya berantakan,” tulis Sabai Morscheck.

“Mungkin emang ini belum rejekinya kita. Kita harus belajar untuk ikhlas. Saling menguatkan. Keluarga kecil ini kuat kok nanti kalau waktunya udah tepat bjorka pasti bakalan jadi kakak yg hebat,” tandas Sabai Morscheck.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Arsy Meminta Bundanya Untuk Segera Berhijab, Begini Jawaban Ashanty

Arsy Meminta Bundanya Untuk Segera Berhijab, Begini Jawaban Ashanty

Jakarta – Baru-baru ini, putri dari pasangan artis Anang Hermansyah, Arsy Addara Musicia Nurhermansyah meminta ...