Semarang – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengaku bingung saat berlangsungnya debat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dimana para calon pemimpin dinilai sangat pandai berbicara dan mengumbar banyak janji. Ia mengaku bingung jika ada calon yang menjanjikan banyak hal bakal gratis jika terpilih nantinya.
“Saudara-saudara sekalian kadang-kadang saya lihat debat-debat ya, saya prihatin semua pintar semua bagus bicara. Kalau saya menjabat ini gratis, semua gratis, ini begini, ini akan begini. Tapi uangnya dari mana, uangnya nggak ada, kita utang, kita utang, kita utang untuk bayar gaji. Bangsa ini utang terus, kalau mau saya siapkan datanya, nanti ada yang mengatakan tolong dong Pak Prabowo datanya valid,” kata Prabowo saat berpidato di Acara Halalbihalal bersama warga Jawa Tengah, di mimbar Ruang Merapi PRPP Semarang, Sabtu (23/06/2018).
Baca juga : Prabowo Tuding Para Elit Tidak Mau Menjelaskan Kondisi Bangsa Yang Sebenarnya
Prabowo kemudian menunjukkan berbagai macam data yang telah berhasil ia kumpulkan dan ia rangkum selama ini. Ia menegaskan bahwa data yang dimilikinya merupakan data yang valid dan sudah ia rangkum dalam sebuah buku yang sudah ditulisnya dan siap untuk disebarluaskan.
“Mana datanya valid? Datanya ada, mau nanti saya kirim buku saya. Nanti yang minta data saya kirim buku saya. Saya tidak mau bicara asal bicara, saya bicara karena saya lihat ini adalah bahaya bagi bangsa,” jelasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)