Home > Ragam Berita > Nasional > Inilah Alasan Sandiaga Laporkan Hadiah Jersey dari Juara IBL ke KPK

Inilah Alasan Sandiaga Laporkan Hadiah Jersey dari Juara IBL ke KPK

Jakarta – Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno menerima jersey dari Juara Indonesian Basketball League (IBL), Satria Muda Pertamina. Sandiaga berencana melaporkan jersey bernomor punggung 28 itu ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Inilah Alasan Sandiaga Laporkan Hadiah Jersey dari Juara IBL ke KPK

Dia menegaskan akan membeli kembali baju bertuliskan namanya itu jika KPK menganggapnya sebagai gratifikasi. “Saya berniat (melaporkan), walaupun saya akan laporkan ke KPK, tapi kalau ini dianggap sebagai gratifikasi saya akan beli lagi dari KPK supaya bisa saya pajang di kantor,” katanya di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (21/5/2018).

Sandiaga mengatakan, kehadiran Satria Muda Pertamina ke Balai Kota merupakan bentuk apresiasi Pemprov DKI karena tim itu kembali meraih juara IBL. Kemenangan itu merupakan gelar ke -10 bagi tim yang dimiliki Erick Thohir tersebut.

Sandiaga pribadi bangga terhadap kemenangan Satria Muda yang merupakan tim favoritnya. “Walau saya enggak sampai mimpi saya jadi pro basketball player, tapi saya bangga kalian meraih prestasi terbaik sangat inspirasi,” katanya.

Lebih lanjut ia membeberkan bahwa penghargaan pada Satria Muda merupakan tradisi baru di Balai Kota. Sandiaga ingin menerapkan budaya apresiasi pada siapa saja yang menorehkan prestasi.

Baca juga: Inilah Alasan Pemprov DKI Batalkan Salat Tarawih di Monas

“Kita harus mulai bangga dengan prestasi dari anak-anak muda kita. Dan, kita harus lakukan tradisi kebiasaan ini,” katanya.

Sandiaga mengatakan, penghargaan pada tim yang berprestasi juga dilakukan di Gedung Putih. Setiap ada juara, pihak Gedung Putih selalu mengundang mereka. Hal yang sama akan dicoba diterapkan di Balai Kota. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

Ulama Jabar Nilai Airlangga Hartarto Pantas Dampingi Jokowi di Pilpres 2019

Ulama Jabar Nilai Airlangga Hartarto Pantas Dampingi Jokowi di Pilpres 2019

Jakarta – Jelang pendaftaran calon presiden dan wakil presiden ke KPU pada 4-10 Agustus 2018, ...