Jakarta – Hingga saat ini, Partai Gerindra belum menentukan siapa tokoh yang akan mendampingi Ketua Umum Gerindra Prabowo Subiato untuk menjadi cawapres pada Pilpres 2019 mendatang.
Salah satu nama yang kemudian cukup banyak dibicarakan yakni mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli.
Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, sosok Rizal Ramli cocok untuk menjadi cawapres Prabowo karena ia menguasai bidang ekonomi yang pro rakyat.
“Pak Rizal Ramli salah satu ekonom terbaik. Programnya jelas berpihak kepada rakyat. Menurut saya, dia cocok sekali sebagai pelengkap platform Gerindra,” jelas Sandiaga saat mengunjungi Gudang Sarinah di Jalan Pancoran Timur II, Jakarta Selatan, Minggu (6/5/2018).
Sebelumnya, kelompok buruh Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) juga telah menyatakan dukungannya kepada Prabowo sebagai calon presien, serta merekomendasikan nama Rizal Ramli sebagai cawapres Prabowo.
(samsul arifin – www.harianindo.com)