Home > Ragam Berita > Nasional > Cak Imin Ungkap Keinginan PAN Untuk Bangun Koalisi Dengan PKB

Cak Imin Ungkap Keinginan PAN Untuk Bangun Koalisi Dengan PKB

Jakarta – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengungkapkan keinginan PArtai Amanat Nasional (PAN) untuk membangun koalisi dengan PKB.

Cak Imin Ungkap Keinginan PAN Untuk Bangun Koalisi Dengan PKB

“Ya pasti, PAN yang sama-sama hari ini ingin bersama, apa pun polanya,” kata Cak Imin di kantor pusat Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (5/5/2018).

Keinginan PAN dan PKB berkoalisi tidak tergantung dari capres yang akan didukung, apakah Jokowi atau dari kubu lainnya.

“Bersama Pak Jokowi atau tidak, PAN pengen bareng-bareng,” ucap Cak Imin.

Terkait posisi PKB, Cak Imin menegaskan bahwa hingga saat ini PKB tetap memberikan dukungan terhadap Jokowi.

“(Koalisinya) Join. Jokowi-Muhaimin. Sampai sejauh ini belum ada (poros baru) yang mengajak,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan mendukung bila Cak Imin berpasangan dengan Jokowi nantinya.

“Di belakangnya kan juga PBNU, para ulama banyak juga. Jadi kalau nggak milih Cak Imin cawapres, Pak Jokowi saya kira bisa-bisa salah pilih,” kata Zulkifli.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Lewat Akun Twitter, Mahfud MD Beri Apresiasi Upaya KPK Yang Usut Kasus Suap Meikarta

Lewat Akun Twitter, Mahfud MD Beri Apresiasi Upaya KPK Yang Usut Kasus Suap Meikarta

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dinilai berani ketika tengah mengusut kasus dugaan suap dalam ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135