Manchester – Manajer Manchester United Jose Mourinho merasa David De Gea layak bersaing untuk mendapatkan penghargaan Ballon d’Or.
De Gea baru saja mendapatkan penghargaan individual. Ia dinobatkan sebagai Player of the Year klub Setan Merah. Hebatnya, ini adalah penghargaan yang keempat bagi kiper asal Spanyol itu dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Namun Mourinho sebelumnya sempat mengaku merasa ada yang salah melihat ada kiper yang berhasil meraih penghargaan di klub sebesar United berkali-kali.
Akan tetapi, kini Mourinho mengaku senang melihat De Gea memenangi penghargaan itu. Ia bahkan mendukung De Gea dan kiper-kiper manapun untuk bisa bersaing di ajang sebesar Ballon d’Or dan mendobrak dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
“Ini bagus,” jawab Mourinho sebagaimana diberitakan Soccerway pada Kamis (4/5/2018).
“Ini tidak begitu mengejutkan karena (Cristiano) Ronaldo, (Lionel) Messi tidak memberikan banyak peluang (pada pemain lain), tetapi cukup mengejutkan bahwa dalam penghargaan internasional yang besar (Ballon d’Or) tidak pernah ada penjaga gawang. Penjaga gawang sangat penting dalam tim sepakbola,” serunya.
“David menjalani musim yang sangat baik dan saya tidak melihatnya sebagai masalah. Musim ini, ada pemain lain yang tidak akan menjadi pilihan buruk, tetapi David sangat konsisten di musim ini, melakukan beberapa penyelamatan yang hampir ikonik karena mereka sangat cantik, sangat fantastis,” pujinya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)