Home > Ragam Berita > Nasional > Namanya Disebut Kembali di Kasus Korupsi Direktorat P2KTrans, Ini Reaksi Cak Imin

Namanya Disebut Kembali di Kasus Korupsi Direktorat P2KTrans, Ini Reaksi Cak Imin

Jakarta – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menilai munculnya kembali berita soal korupsi di Direktorat Pembinaan Pembangunan Kawasan Transmigrasi Kemenakertrans (P2KTrans) dengan mengkait-kaitkan namanya sebagai black campaign menjelang Pilkada dan Pilpres 2019.

Namanya Disebut Kembali di Kasus Korupsi Direktorat P2KTrans, Ini Reaksi Cak Imin

“Itu kasus yang sudah inkrah dan hanya ada orang yang merasa mengatasnamakan saya dan itu sudah dibantah di pengadilan oleh yang bersangkutan di pengadilan, bahwa tidak pernah memberikan sesuatu kepada saya,” ujar Muhaimin (Cak Imin) kepada wartawan di Kebayoran Baru, Jaksel, Rabu (25/4/2018).

“Kalau hari ini muncul itu tidak lebih dari black campaign saja,” imbuhnya.

Menurut penuturan Cak Imin, hakim saat membacakan pertimbangan putusan juga menyebutkan bahwa orang yang mengaku meminta uang mengatasnamakan dirinya telah membantahnya di pengadilan.

Sebelumnya, Koordinator Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman meminta agar kasus korupsi P2KTrans yang disebutnya melibatkan Cak Imin agar segera diusut tuntas.

“Dasarnya adalah di dalam putusan Jamaluddien Malik (eks Dirjen P2KTrans) itu ada saksi yang mengatakan ada penggunaan uang Rp 400 juta yang diberikan kepada Gatsu 1, Gatsu 1 itu menunjuk menteri. Kemudian di tuntutan jaksa itu juga disebut ada dugaan dana mengalir Rp 400 juta kepada menteri. Dan dianalisis hakim menyangkut keterkaitan pihak-pihak itu juga disinggung itu di halaman 513 di putusan Jamaluddien Malik,” ujar Boyamin Saiman.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Adik Prabowo Sebut Pemerintah Saat Ini Belum Wujudkan Sila Kelima

Adik Prabowo Sebut Pemerintah Saat Ini Belum Wujudkan Sila Kelima

Jakarta – Pemerintah saat ini dinilai belum mewujudkan sila kelima Pancasila yakni keadilan sosial bagi ...


Warning: A non-numeric value encountered in /srv/users/serverpilot/apps/harianindo/public/wp-content/plugins/mashshare-sharebar/includes/template-functions.php on line 135