Home > Ragam Berita > Nasional > Fadli Zon Menampik Pendapat Prabowo Ragu Maju Capres 2018

Fadli Zon Menampik Pendapat Prabowo Ragu Maju Capres 2018

Jakarta – Gerindra maupun Prabowo dipastikan siap 100 persen dalam pencapresan Prabowo pada Pilpres 2019 mendatang. Hal tersebut sebagaimana yang disebutkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Fadli menepis terkait adanya dugaan Prabowo hanya akan menjadi king maker.

Fadli Zon Menampik Pendapat Prabowo Ragu Maju Capres 2018

“Enggak ada (keraguan Prabowo), sama sekali itu tidak. 100 persen Prabowo siap, tidak ada rasa galau atau apa itu enggak ada. Saya baru bertemu kemarin,” kata Fadli di Gedung DPR, Jakarta, Senin 9 April 2018.

Menuru Fadli, dari segala sisi, Prabowo juga dianggap sebagai kandidat yang paling siap, baik sisi elektabilitas maupun dukungan kader, serta masyarakat. Ia melanjutkan, terkait deklarasi kemungkinan hanya deklarasi Partai Gerindra pada Prabowo. Sementara itu, untuk pernyataan deklarasi Prabowo sendiri, menurutnya hal yang mudah.

“Mengenai waktu. saya kira kita perlu melakukan konsolidasi. Salah satunya melalui Rakornas tanggal 11 besok ini, itu rakornas pertama yang kita lakukan dalam rangka untuk ke depan menghadapi pilkada dan pilpres,” kata Fadli.

“Enggak ada. Saya kira, semua kader Gerindra mendukung Prabowo maju, tidak ada yang terbelah. Tidak ada berpendapat Pak Prabowo jadi king maker, kita solid kok,” kata Fadli.

Fadli menuturkan, untuk Prabowo mendeklarasikan dirinya pasti ada tahapannya. Sehingga, tak serta merta seseorang mendeklarasikan dirinya sendiri.

“Tidak serta merta orang itu kemudian deklarasikan dirinya, ‘saya jadi capres’. Kan, jadi capres itu ada syaratnya. Syaratnya, antara lain menggalang dukungan koalisi. Semuanya kan, sekarang ini belum ada capres. Siapa capres? Semuanya bakal calon semua,” kata Fadli.

Menurutnya, kalau pun ada niat deklarasi diri, maka baru sepihak semua. Termasuk, Pak Jokowi juga belum menjadi capres, tetapi baru dinyatakan. Ia pun membenarkan, adanya pertemuan antara Prabowo dengan Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera soal pencapresan. Bahkan, sudah ada pembicaraan lebih jauh.

“Ada juga yang belum punya partai menyatakan diri juga sebagai capres. Sah-sah saja semuanya. Kalau untuk capres Gerindra, 100 persen dukung Prabowo,” kata Fadli.

“Tentu, kita menunggu momentum yang tepat, karena waktunya masih panjang tadi ya, Agustus. Kalau minggu depan kita rapat tiap hari. Ini masih Agustus kok. Nanti beritanya habis,” kata Fadli.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

Jokowi Pilih Ma’ruf Amin di Menit Terakhir, Ini Penjelasan JK

Jokowi Pilih Ma’ruf Amin di Menit Terakhir, Ini Penjelasan JK

Jakarta – Pilihan Jokowi terhadap Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma’ruf Amin untuk mendampinginya ...