Jakarta – Prediksi mengenai Anies Baswedan yang bisa saja meramaikan Pilpres 2019 di luar Joko Widodo dan Prabowo Subianto semakin hangat diperbincangkan.
Tentu saja kemunculan nama Anies Baswedan itu didasarkan sejumlah hasil survei oleh lembaga independen yang dirilis dalam berberapa waktu ke belakang.
Menanggapi hal itu, Sandiaga Uno selaku wakilnya mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Akan tetapi, menurut Sandi, sebagai kader Gerindra, Anies pasti akan manut apapun yang menjadi keputusan partai.
Saat ditemui di Lapangan Arcici, Sandi berkata bahwa “Saya kader yang sami’na wa tha’na. Saya kader yang taat kepada partai dan itu menjadi urusan Pak Prabowo dan Gerindra,”
Sandi menyatakan, kepemimpinannya bersama Anies Baswedan di DKI adalah amanat Partai Gerindra untuk memajukan warga Jakarta. Karenanya, Sandi justru merasa senang apabila Anies Baswedan masuk bursa capres dan cawapres dalam Pilpres 2019 mendatang.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)