Jakarta – Politisi PDI Perjuangan Puan Maharani membantah bahwa saat ini dirinya ditunjuk sebagai ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum PDIP.
“Belum, sekarang sudah ada, ditentukan ketua Bapilu ada di partai,” ujar Puan saat dijumpai di Kompleks Istana Presiden Jakarta, Selasa (27/2/2018).
Saat ini Puan menjabat Ketua DPP PDIP, meski nonaktif karena masih menjabat Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan. Namun, sebagai kader Puan mengakui bahwa dirinya turut membantu kerja Bapilu PDIP. “Kontribusi harus dilakukan sesama kader. Harus tetap dilakukan,” ujar Puan.
Dia sekaligus mengomentari tagline “Indonesia Hebat” yang digunakan PDI-P saat Pilpres 2014. Menurut dia, saat Pilpres dan Pileg 2019 mendatang, tagline tersebut tidak akan digunakan lagi.
Baca juga: Argo Yuwono Lakukan Pertemuan dengan Novel Baswedan, Apa Saja yang Dibahas ?
“Sampai saat ini kami masih menggunakan tagline ‘Indonesia Hebat’ untuk PDI Perjuangan. Namun nantinya pada saat pileg dan pilpres akan ada reinkarnasi,” ujar Puan.
Puan belum bisa menyebutkan tagline apa yang akan digunakan partainya saat Pileg dan Pilpres 2019. “Kami pilih (tagline) yang berkesinambungan (dengan tagline sebelumnya) dan disesuaikan dengan dinamika Pilpres dan Pileg 2019,” ujar Puan. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)