X
  • 6 days ago
Categories: NasionalRagam Berita

Ketua Presidium 212 Inginkan Pemimpin Muslim di Pilkada Sumut

Jakarta – Pertarungan politik yang akan terjadi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) wilayah Sumatera Utara (Sumut) diprediksi tidak akan berlangsung sengit seperti yang pernah terjadi di DKI Jakarta. Penilaian tersebut menurut Ketua Presidium 212 yang sekaligus Ketua Umum Garda 212, Ansufri Idrus Sambo.

Ansufri Idrus Sambo

Sebab, kandidat bakal cagub dan cawagub yang diusung untuk provinsi tersebut juga ada yang disebut sebagai pasangan ‘pelangi’. Hal itu ditandai dengan berpasangannya bakal cagub muslim Djarot Saiful Hidayat dan bakal cawagubnya Sihar Sitorus yang beragama non muslim.

Pasangan ‘pelangi’ tersebut telah secara resmi diusung oleh Partai DPI Perjuangan dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Oleh karena itu, tentunya provinsi yang sebagian penduduknya juga merupakan masyarakat non muslim ini merasa terwakili dengan adanya Sihar Sitorus.

Baca juga : Garda 212 Menyebut Kekuatan Finansial Untuk Bertarung, Gerindra Berikan Klarifikasi

“Ya saya kira kalau di Sumatra Utara, pertarungannya tidak terlalu sengit ya, pertama, karena lawannya (pasangan) pelangi,” ujar Sambo di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (13/01/2018).

Faktor yang kedua adalah penduduk yang berada di provinsi yang berdekatan dengan Aceh tersebut memiliki masyarakat yang heterogen yang terdiri atas beragam agama dan suku.

“Yang kedua, di sana itu relatif lebih apa ya, Medan ini kan orangnya lebih heterogen ya,” jelasnya.

Meski begitu, Sambo masih berharap bahwa nantinya provinsi tersebut akan dipimpin oleh Umat Muslim.

“Ya kalau saya berharap, ya pasti pasangan muslim yang menang dong, tentu saja itu harapan kita,” tegas Sambo.
(Muspri-www.harianindo.com)

Rani Soraya :