Jakarta – Guna mengetahui tingkat kepuasan orang-orang yang datang ke kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, setelah Pemprov DKI menata kawasan tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno ingin timnya melakukan sebuah survei.
Survei tersebut akan dilakukan oleh Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) DKI Jakarta. Survei tersebut juga akan menguji efektivitas penataan Tanah Abang. Survei bakal dilakukan kepada warga, sopir angkutan umum, ojek pangkalan, ojek online, dan para pedagang di Tanah Abang.
“Bagaimana tingkat kepuasan masyarakat yang datang ke Tanah Abang, bukan tingkat kepuasan dari orang yang mengomentari social media feeding,” ujar Sandiaga di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (5/1/2018) malam.
Salah satu rumusan masalah dari survei yang akan dilakukan tersebut adalah tingkat kepuasan warga. Disamping itu, survei juga dilakukan untuk mengetahui perubahan perilaku warga, khususnya terkait penggunaan transportasi umum. Tujuan lainnya, untuk mengetahui apakah penataan Tanah Abang bisa mengurangi kemacetan di sekitar kawasan tersebut dengan adanya shuttle transjakarta.
“Keempat, apakah relokasi pedagang kecil mandiri berakibat adanya trotoar diokupasi,” kata Sandiaga.
Diagendakan, survei itu bakal dilakukan pada pekan depan dan dilakukan selama beberapa pekan. Sandiaga akan melaporkan hasil survei Pemprov DKI ke publik pada pertengahan Februari 2018. Dia menyampaikan, hanya akan mempercayai hasil survei yang dilakukan oleh timnya tersebut.
“Saya hanya percaya survei yang saya kerjakan sendiri karena kalau survei yang tempat lain ya saya enggak tahu,” ucapnya.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)