Jakarta – Hari Selasa kemarin, Yenny Wahid dikabarkan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Ternyata pertemuan tersebut diisi dengan pembahasan masalah Palestina, dan geopolitik dunia.
Tentu saja menjelang datangnya masa Pilkada, pertemuan mereka dipastikan akan menarik perhatian publik. Namun ternyata mereka memiliki topik pembicaraan lain.
Yenny menuliskan sesuatu pada akun instagramnya dimana tertulis, “Melewatkan sore dan berbincang dengan sahabat lama, Prabowo Subianto, tentang masalah kebangsaan dan geopolitik dunia, termasuk soal Palestina,”
Bahkan putri mantan Presiden RI keempat tersebut sempat becanda dengan berkata “Mas Bowo sekarang memang terlihat lebih fit, rupanya karena sudah turun beratnya 12 kilogram,”
Dalam foto bersama Yenny, Prabowo mengenakan kemeja berwarna cream dipadu dengan celana biru. Memang tubuh Prabowo tampak lebih kurus ketimbang sebelumnya. Pada posting Instagram, Yenny men-tag akun pembalap Moreno Soeprapto, kader Gerindra yang digadang-gadang menjadi calon Gubernur Jawa Timur dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018.
Pada saat berkampanye Pemilihan Presiden 2014, Prabowo beberapa kali menggandeng Yenny Wahid, seperti di lapangan Dukuh Dempok, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa siang, 18 Maret 2014. keduanya ketika itu saling memuji.
“Mbak Yenny ini putri Indonesia yang pintar dan tidak diragukan lagi kemampuannya di kalangan warga NU,” kata Prabowo di hadapan massa Gerindra Jember.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)