Home > Ragam Berita > Nasional > Istri Ketua RT Ini Mengaku Diberi Amplop Oleh Anies

Istri Ketua RT Ini Mengaku Diberi Amplop Oleh Anies

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau perkembangan perbaikan tanggul di Jatipadang, Jakarta Selatan, yang sempat jebol sehingga mengakibatkan sejumlah rumah warga terendam banjir yang cukup tinggi.

Istri Ketua RT Ini Mengaku Diberi Amplop Oleh Anies

Usai berkeliling melihat tanggul dan Kali Pulo, istri Ketua RT 03, Fatimah (53) yang ikut mendampingi Anies, secara spontan menghampirinya dan mengucapkan terima kasih atas amplop yang diberikan Anies.

“Terima kasih banyak ya Pak, saya sudah dapat amplop dari Bapak,” kata Fatimah kepada Anies di Jatipadang, Rabu (13/12/2017).
Sambil tertawa, Anies meminta agar Fatimah tidak membahas soal amplop itu.

“Wah Ibu jangan ngomong dong,” kata Anies.

Kepada wartawan, Fatimah mengaku Anies memberikan bantuan bagi keperluan dapur umum di rumahnya, serta untuk keperluan kerja bakti warga.

“Kemarin warga ada kebanjiran jadi tidak masak. Kami Alhamdulillah kemarin buka dapur umum di rumah dan di kelurahan. Di rumah itu, sebagian makanan untuk yang kerja, sebagian untuk warga,” kata Fatimah.

“Alhamdulillah saya juga dapat amplop dari beliau (Anies Baswedan), enggak tahu nominalnya berapa. Semoga bisa untuk (belanja) besok-besok,” ungkap Fatimah.

Seperti diketahui, Anies memerintahkan agar tanggul di kawasan Jatipadang diperbaiki dan diganti dengan beton.

“Selama ini pakai karung pasir, makanya tidak cukup kuat, semoga dengan diganti beton nanti bisa lebih kuat dan enggak jebol lagi,” kata Anies, Rabu (13/12/2017).
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Kartunis Jepang Gambarkan Jokowi ‘Pengemis’ Proyek Kereta Cepat Jakarta – Bandung, Ini Sebenarnya Yang Terjadi

Kartunis Jepang Gambarkan Jokowi ‘Pengemis’ Proyek Kereta Cepat Jakarta – Bandung, Ini Sebenarnya Yang Terjadi

Jakarta – Kartunis Jepang bernama Onan Hiroshi, dengan beraninya menyindir Presiden Joko Widodo dalam komik ...