X
  • On 26/11/2017
Categories: Nasional

Kuasa Hukum Setya Novanto Cerita Hidup Mewahnya, Netizen : “Saya Mah Apa Atuh”

Jakarta – Kuasa hukum Setya Novanto, Fredrich Yunadi memang belakangan ini menjadi sorotan publik. Yang terbaru, publik menyoroti seputar gaya hidupnya.

Hal tersebut diketahui dalam sebuah sesi wawancara yang ditayangkan dalam akun YouTube Najwa Shihab, pada Jumat kemarin. Dalam sesi tersebut, secara terang-terangan Fredrich bercerita soal kehidupan mewahnya.

Dirinya sempat bercerita soal hidup mewah, dan mencontohkan saat ia pergi ke luar negeri.

“Saya suka mewah. Saya kalau ke luar negeri, sekali pergi itu minimum saya spend Rp 3 miliar, Rp 5 miliar. Sekarang tas Hermes yang harganya Rp 1 Miliar juga saya beli,” kata Fredrich.

“Bagi saya, kalau mau lihat saya, saya seperti pengacara yang sangat top kan, Hotman Paris. Dia itu lebih dari saya, tapi saya enggak kalah dengan beliau,” ucap Fredrich.

Fredrich menyampaikan hal tersebut ketika ditanya oleh Najwa terkait dengan honor yang ia dapat sebagai pengacara. Fredrich mengatakan, apabila menjadi pengacara suatu korporasi, maka tarifnya bisa sampai Rp 100 juta per bulan.

“Kalau ada 20 perusahaan (dalam sebulan) saya bisa hidup nikmat, nyaman,” kata dia.

Akan tetapi, Fredrich menegaskan bahwa kekayaannya saat ini tak hanya berasal dari honor sebagai pengacara saja, melainkan juga dari warisan keluarga dan juga sejumlah usaha yang dimilikinya.

Pernyataan dari Fredrich tersebut dengan cepat menjadi viral di media sosial dan menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen. Tak ayal, komentar mereka pun membanjiri linimasa Twitter dengan gaya kocak mereka.

“saya suka kemewahan!!! Seketika mendadak miskin,” tulis @NiHao_Kiki Njirr.

“Saya mah apa atuh, botol shampoo abis aja masih saya tambahin air,” tulis @DianaDeardiana.

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

Rini Masriyah: