Jakarta – Dua negara lagi memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia mendatang. Dua negara tersebut berasal dari zona Afrika, yakni Tunisia dan Maroko.
Maroko berhasil lolos dari Grup C setelah berhasil mengalahkan tuan rumah Pantai Gading dengan skor 2-0 di Stadion Felix Houphouet-Boigny, Minggu (12/11/2017) dini hari WIB.
Dengan hasil itu, Maroko berhasil keluar menjadi juara Grup C dengan nilai akhir 12, unggul 4 poin dari Pantai Gading.
Ini merupakan keberhasilan tersendiri bagi Maroko karena berhasil masuk ke putaran final Piala Dunia setelah menanti selama 20 tahun. Terakhir Maroko berpartisipasi di Piala Dunia 1998 di Prancis.
Di waktu yang sama, Tunisia juga memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2018 setelah menahan imbang Libya 0-0 di kandang, di Stade Olympique de Rades.
Dengan hasil ini, Tunisia menjadi jawara di Grup A dengan poin akhir 14, unggul hanya 1 poin dari Republik Kongo.
Dengan lolosnya Tunisia dan Maroko, berarti telah ada 26 negara dari total 32 tiket putaran final Piala Dunia.
Asia: Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Arab Saudi
Afrika: Nigeria, Mesir, Senegal, Maroko, Tunisia
Eropa: Rusia (tuan Rumah), Belgia, Jerman, Inggris, Spanyol, Polandia, Islandia, Serbia, Portugal, dan Prancis
Amerika Utara: Kosta Rika, Panama, Meksiko
Amerika Selatan: Brasil, Uruguay, Argentina, Kolombia
(samsul arifin – www.harianindo.com)