X
  • On 05/11/2017
Categories: NasionalRagam Berita

Rumah DP Nol Rupiah Diprioritaskan Dibangun Vertikal Karena Masalah Lahan

Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan bahwa program rumah DP nol rupiah akan diprioritaskan dibangun secara vertikal karena kesulitan dalam hal lahan.

“Kami sudah sampaikan berkali-kali, (rumah DP nol rupiah) diprioritaskan untuk vertikal karena lahan di Jakarta kan sulit,” ujar Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (4/11/2017).

Sandi juga menjelaskan, cara ini sudah dibicarakan oleh tim sinkronisasi Anies-Sandi sebelum dirinya dilantik menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta.

“Kebijakan itu bukan kebijakan yang baru, sudah diputuskan waktu semasa kami lagi mempersiapkan, waktu sinkronisasi,” kata Sandi.

Program rumah DP nol persen ini akan dibangun dalam dua fase, yaitu dikerjakan oleh pemerintah dan swata.

Untuk yang dikerjakan oleh swasta sudah bisa dilakukan, namun untuk pemerintah masih sedang dipersiapkan.

“Ada dua fase, satu yang fase pemerintah, satu fase swasta. Yang swasta sudah bisa tereksekusi,” ucap Sandi.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Samuel Philip Kawuwung: