Jakarta – Gangguan kesehatan hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyakit yang paling umum diderita oleh masyarakatm khususnya yang tinggal di perkotaan.
Faktor stress karena tekanan pekerjaan dan gaya hidup menjadi pemicu timbulnya hipertensi.
Tekanan darah tinggi tidak dapat dianggap remeh karena hipertensi menjadi jalan masuknya penyakit lain yang lebih serius seperti penyakit jantung, stroke, hingga gagal ginjal.
Lantas bagaimana cara mencegah atau mengurangi risiko terkena tekanan darah tinggi?
1. Mengurangi mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung garam.
2. Mengkonsumi makanan yang memiliki kandungan kalium dan magnesium yang tinggi. Dua mineral ini dapat ditemukan di buah-buahan dan sayuran.
3. Jangan mengkonsumsi alkohol.
4. Berhenti merokok.
5. Perbanyak makan sayur dan buah yang tinggi serat.
6. Jangan terlalu banyak mengkonsumsi minuman mengandung kafein.
7. Mengendalikan emosi dan stres.
8. Mengendalikan kolesterol.
9. Menjaga berat badan agar tidak berlebih.
10. Olahraga secara teratur, paling tidak tiga kali dalam seminggu selama 30-45 menit.
(samsul arifin – www.harianindo.com)