Home > Ragam Berita > Ekonomi > Taksi Online GrabCar Kini Tersedia di Tujuh Titik Bandara Soekarno-Hatta

Taksi Online GrabCar Kini Tersedia di Tujuh Titik Bandara Soekarno-Hatta

Jakarta – Perusahaan taksi online GrabCar bekerja sama dengan Induk Koperasi Kepolisian Negara Republik Indonesia (Inkoppol), menyediakan layanan penjemputan bagi penumpang di Bandara Soekarno-Hatta.

Taksi Online GrabCar Kini Tersedia di Tujuh Titik Bandara Soekarno-Hatta

Menurut rencana, akan ada tujuh titik penjemputan GrabCar di tiga terminal Bandara Soekarno-Hatta.

Menurut Kepala Divisi Transportasi (Divtro) Inkoppol, Irjen Pol Mudji Waluyo, Inkoppol ingin memfasilitasi layanan pemesanan transportasi berbasis online bagi para penumpang.

“Kerja sama strategis ini adalah contoh yang baik dan dapat menjadi tolak ukur bagi kehadiran layanan pemesanan transportasi berbasis online di lokasi-lokasi fasilitas umum di Indonesia,” ujar Mudji, Senin (23/10/2017).

Selain memfasilitasi, Inkoppol juga akan memberikan pelatihan cara mengemudi yang aman bagi pengendara GrabCar.

“Kami sangat bersemangat untuk mengembangkan lebih jauh kerja sama seperti ini untuk menciptakan ekosistem transportasi yang lebih baik lagi,” katanya.

Di tempat terpisah, Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata menjelaskan, dengan bekerja sama dengan Inkoppol kini Grab menjadi lebih dekat dengan pelanggannya.

Taksi Online GrabCar Kini Tersedia di Tujuh Titik Bandara Soekarno-Hatta

“Bersama dengan Inkoppol kini layanan GrabCar menjadi lebih dekat dengan para pelanggan. Armada khusus ini akan tersebar di tiga terminal memudahkan akses dan tentunya, mengedepankan keamanan,” kata Ridzki.

Titik penjemputan resmi armada GrabCar bisa dijumpai di Terminal 1A, 1B, 1C, dan 2F Bandara Internasional Soekarno-Hatta mulai 23 Oktober 2017. Sedangkan di tiga terminal lainnya, yaitu di Terminal 2D, 2E, dan 3, akan segera menyusul dalam waktu dekat.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Badan Investigasi India Mulai Memproses Kasus Ulama Zakir Naik

Badan Investigasi India Mulai Memproses Kasus Ulama Zakir Naik

Jakarta – Ulama terkenal asal India, Zakir Naik, mulai diproses dakwaannya oleh Badan Investigasi Nasional ...