London – Lothar Matthaus baru-baru ini tak segan lemparkan pujian pada Tottenham saat mereka bisa tampil apik dan mencuri poin saat bertandang ke markas Real Madrid.
Berhasil menahan seri dengan skor 1-1 dan bahkan mencuri gol lebih dulu membuat pasukan Mauricio Pochettino itu mendapat pujian selangit dari Matthaus. Eks bintang timnas Jerman itu tak mengira Spurs akan bisa menahan imbang skuat El Real.
The Sun mengabarkan jika Matthaus berkata “Itu adalah performa terbaik di pekan ini untuk saya,”
“Saya sempat mengira Spurs akan bermain bagus di Real tapi saya masih menduga mereka akan tetapi kalah,” ungkapnya.
“Mereka benar-benar mengejutkan saya. Mereka layak mendapatkan hasil imbang mereka, memiliki peluang untuk menang, dan menunjukkan bahwa mereka adalah tim yang bagus dan berkembang. Tidak mudah bagi tim manapun untuk bermain seperti itu di Bernabeu dan ini menunjukkan apa yang Pochettino lakukan,” terangnya.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)