Home > Olahraga > Bola > Prediksi Indonesia vs Kamboja, Rabu 4 Oktober 2017

Prediksi Indonesia vs Kamboja, Rabu 4 Oktober 2017

Jakarta – Luis Milla Aspas selaku pelatih Timnas mengatakan bahwa dirinya sudah memilih pemain terbaik yang ada untuk laga uji coba melawan Kamboja, Rabu 4 Oktober 2017.

Prediksi Indonesia vs Kamboja, Rabu 4 Oktober 2017

“Saya memilih pemain terbaik yang ada di Indonesia untuk persiapan melawan Kamboja tanggal 4 Oktober nanti,” kata Luis Milla seperti dilansir dari PSSI.

Sejumlah perombakan dilakukan Milla di sejumlah posisi pada pemusatan latihan Timnas Indonesia. Misalnya dia tak lagi memanggil penyerang senior Boas Salossa untuk laga kali ini. Dia menggantikan posisi Boas dengan memanggil penyerang sayap Bhayangkara FC, Ilham Udin Armayin.

Berikut daftar pemain Timnas Indonesia pada laga uji coba kontra Kamboja:
1. Andritany Ardhiyasa (Penjaga gawang)
2. Satria Tama (Penjaga gawang)
3. Awan Setho (Penjaga gawang)
4. Beny Wahyudi (Bek)
5. Fachruddin Aryanto (Bek)
6. Ricky Fajrin (Bek)
7. Achmad Jufriyanto (Bek)
8. Rezaldi Hehanusa (Bek)
9. Stefano Lilipaly (Gelandang)
10. Evan Dimas (Gelandang)
11. Fadhil Sausu (Gelandang)
12. M Taufiq (Gelandang)
13. Septian David Maulana (Gelandang)
14. Bayu Pradana (Gelandang)
15. Rizki Pora (Gelandang)
16. Andik Vermansyah (Penyerang)
17. Febri Hariyadi (Penyerang)
18. Ilham Udin (Penyerang)
19. Irfan Bachdim (Penyerang)
20. Lerby Eliandry (Penyerang)

(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)

x

Check Also

Golovin Bisa Jadi Alternatif Bagi Barcelona

Golovin Bisa Jadi Alternatif Bagi Barcelona

Catalunya – Aleksandr Golovin yang saat ini berseragam CSKA Moscow ternyata masuk dalam daftar pemain ...