Kendari – Masyarakat kembali dibuat khawatir dengan beredarnya informasi soal penyalahgunaan obat bernama PCC.
Kali ini terdapat video yang dibagikan tentang seorang anak kecil yang bertingkah sangat aneh. Terlihat di video terlihat bocah berkaos hitam tersebut awalnya membungkuk.
Matanya terbuka lebar. Bajunya juga basah kuyup, mungkin karena air di sampingnya.
“tolong pemerintah kendarai tolong dihilangkan itu mumbul, pengaruhnya mumbul ini,” kata lelaki di video.
Bocah yang tak diketahui identitasnya tersebut tak kuasa berdiri. Dia hanya terlihat berbaring di atas tanah dengan kubungan air.
Dalam keterangan, disebutkan bawah penyebabnya yakni karena obat PCC.
Kompas.com mengabarkan bahwa puluhan remaja di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) dilarikan ke beberapa rumah sakit di wilayah itu, lantaran mengalami gangguan mental usai mengonsumsi obat- obatan yang belum diketahui jenisnya.
Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Kendari Murniati, mengatakan, terdapat seorang korban yang masih duduk di bangku kelas 6 Sekolah Dasar (SD) dilaporkan meninggal.
Dia mengaku, belum dapat memastikan jenis obatnya yang dikonsumsi para remaja tersebut. “Kita masih selidiki dulu. Untuk sementara ada 30 orang yang dirawat dan tersebar di beberapa rumah sakit,” ucap Murniati.
Sementara itu Kepala Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kendari Abdul Razak menyebutkan, sejak kemarin pihaknya menangani pasien tersebut. Semuanya adalah usia-usia remaja dan pelajar. RSJ ini merupakan rumah sakit yang paling banyak menangani korban.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)