Jakarta – Setelah melewati malam pertama sejak pernikahan mereka pada Minggu (3/9/2017), pasangan Raisa dan Hamish Daud akhirnya sama-sama menyapa para penggemarnya lewat unggahan foto mereka di akun Instagram masing-masing.
Raisa dan Hamish kompak mengunggah foto mereka berdua saat mengenakan busana akad nikah bercorak adat Sunda.
Raisa mengunggah foto bersama Hamish saat berdiri saling berpandangan dalam sebuah adegan berdansa dengan siraman cahaya matahari di balik tirai jendela besar.
“Di sini kita berada cintaku, di awal, dalam bab pertama “sisa hidup kita,” tulis Raisa pada keterangan fotoya.
Sedangkan Hamish Daud mengunggah foto dirinya saat tertawa lepas di samping Raisa hingga matanya terpejam dengan sang istri memandang dirinya sambil tersenyum.
“untuk seumur hidup tertawa, mencintai dan kebahagiaan bersama,” tulis Hamish Daud dalam captionnya.
Seperti diketahui, Hamish Daud dan Raisa melangsungkan pernikahan di Ayana Midplaza, Jakarta Pusat, pada Minggu (3/9/2017).
Bagi netizen, momen pernikahan mereka ini membuat ‘patah hati’ karena baik Raisa maupun Hamish Daud sama-sama memiliki banyak penggemar .
(samsul arifin – www.harianindo.com)