Home > Ragam Berita > Nasional > Tabungan First Travel Hanya Berisi Uang Rp 5 Juta

Tabungan First Travel Hanya Berisi Uang Rp 5 Juta

Jakarta – Bareskrim Polri tengah menelusuri beberapa aset milik agen perjalanan First Travel yang mencapai miliaran rupiah. Kabareskrim Komjen Pol Ari Dono Sukmato mengatakan, untuk mencari dana jemaah yang diduga mencapai miliar itu, pihaknya baru menemukan tabungan tak lebih dari Rp 5 juta.

Tabungan First Travel Hanya Berisi Uang Rp 5 Juta

Bos First Travel

“Sampai sekarang belum ada (hasil), kita masih tracing asset,” ujar Ari, Jakarta, Selasa (29/8/2017).

Baca juga : Polisi Telusuri Keterlibatan Saracen di Pilkada DKI

“Untuk sementara kita baru dapat sangat minim, kita dapat di bawah Rp 5 juta yang dari buku tabungan yang ada,” dia melanjutkan.

Ari menjelaskan untuk menelusuri transaksi perbankan, pihaknya bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keungan (PPATK).

“Kemudian dengan masalah perbankan kita bekerja sama dengan PPATK, untuk mencari di mana uang-uang yang sudah dihimpun itu,” ujar dia.

Namun, penelusuran PPATK hingga kini belum ada perkembangan. “Belum, belum keluar, belum ada,” ucap dia.

Terkait hasil penyelidikan masalah lain dalam kasus First Travel, Ari juga menyebutkan belum ada hasil signifikan.

“Kita masih nunggu itu. Untuk perkembangan yang lain belum bisa, kita masih proses penyidikan,” kata dia.

Namun, terkait dugaan pihak marketing turut menikmati dana jemaah hingga tak kunjung berangkat ke Tanah Suci, menurut Ari, pihaknya sudah memeriksa sejumlah saksi.

“Itu ada tiga sudah mintain keterangan untuk terkait masalah anggaraan, masalah uangnya, masih kita telusuri semua,” Ari menandaskan.

(ikhsan Djuhandar – sisidunia.com)

x

Check Also

Pengamat Sarankan Prabowo Gandeng Mahfud MD

Pengamat Menilai Masyarakat Sudah Jenuh Dengan Prabowo

Jakarta – Ketua Pusat Studi Politik dan Keamanan (PSPK) Universitas Padjadjaran, Muradi menilai Ketua Umum ...