Home > Ragam Berita > Nasional > Giliran Rekening Saracen Yang Akan Dipelototi PPATK

Giliran Rekening Saracen Yang Akan Dipelototi PPATK

Jakarta – Setelah merampungkan pemeriksaan dan analisa terhadap rekening milik biro jasa perjalanan umroh First Travel, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menyatakan siap bila dimintai bantuannya melacak aliran dana kelompok Saracen.

Giliran Rekening Saracen Yang Akan Dipelototi PPATK

Hal ini disampaikan oleh Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Tr‎ansaksi Keuangan (PPATK), Kiagus Ahmad Badaruddin ‎usai rapat koordinasi dengan Menko Polhukam dan Menko Perekonomian, Selasa (29/8/2017).

“Pokoknya kita selalu memberikan dukungan terhadap upaya-upaya penegakan hukum. Kita siap selalu mendukung,” kata Kiagus.

Namun, hingga kini menurut Kiagus PPATK belum menerima permohonan bantuan dari pihak kepolisian yang saat ini sedang mendalami kasus kelompok penyebar kebencian Saracen.

“Kami masih menunggu permintaan dari Polri, kemudian kita lagi mengumpulkan data-datanya. Secara formal belum (ada permintaan dari Polri),” katanya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Nasib Kasus Suap Patrialis Akbar Akan Ditentukan Hari Ini

Nasib Kasus Suap Patrialis Akbar Akan Ditentukan Hari Ini

Jakarta – Hakim Pengadilan Tipikor Jakarta pada hari ini, Senin (4/9/2017) rencananya akan menggelar sidang ...