Jakarta – Tak hanya kerbau yang memiliki tanduk, ternyata seekor burung juga memilikinya loh. Meski belum diketahui dengan jelas jenis burung ini, namun sudah membuat heboh netizen.
Foto burung bertanduk tersebut diposting akun facebook Dekkan di laman Viral Medsos. Burung ini memiliki dua tanduk di sebelah kanan dan kirinya persis seperti tanduk kerbau.
Banyak yang menduga itu adalah burung perkutut. Tapi umumnya burung perkutut tidak bertanduk.
Si pengapload foto bahkan mengaku tak mengetahui apa jenis burung tersebut. Ia mengaku bahwa ini kali pertamanya melihat burung jenis ini.
Baca juga: Gara-Gara Tabrak Burung Kuntul, Moncong Pesawat Lion Air Penyok
Foto tersebut sontak membuat netizen mengeluarkan berbagai komentar nyeleneh.
“Namanya Kawin silang perkutut dgn celeng itu om,” tulis akun facebook Irwan.
“Itulah RAJA nya para brug kutut yg melarikan diri dri jajahan belanda,” tulis akun Misno Misno Misno. (Rere – www.harianindo.com)