X
  • On 21/08/2017
Categories: NasionalRagam Berita

Usai Diperiksa, Habib Rizieq Bakal Pulang Ke Indonesia ?

Jakarta – Pentolan Front Pembelan Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab, telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pornografi yang sekaligus menyeret Firza Husein. Meski sudah berstatus sebagai tersangka, Rizieq memilih untuk tinggal di Arab Saudi hingga penyidik kesulitan untuk meminta keterangannya.

Rizieq Shihab

Meski begitu, polisi berhasil meminta keterangan Rizieq Shihab dengan mengirim penyidik untuk menyusul ke Arab Saudi. Pemeriksaan tersebut dilakukan sendiri oleh penyidik dengan mendatangi langsung Rizieq yang tengah melakukan Ibadah Haji di Tanah Suci.

Meski begitu, Dirkrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Adi Deriyan, menegaskan bahwa tetap akan melakukan penyelidikan ulang ketika Rizieq Shihab sudah kembali ke Indonesia. Pemeriksaan yang akan dilakukan saat di Indonesia nantinya bukanlah pemeriksaan secara formal.

“Hanya akan dilakukan antar penghubung penyidik dan pihak terkait dari yang bersangkutan,” jelasnya, Senin (21/08/2017).

Baca juga : Ketua PGI Saat Hadiri Milad FPI: Saya Kenal Baik Habib Rizieq

Adi juga menambahkan bahwa pihaknya akan meminta waktu kepada yang bersangkutan untuk bisa berkomunikasi kembali.

“Konteksnya bukan secara formal dipanggil ya, tapi dikomunikasikan. Karena diantara kedua belah pihak ternyata sudah ada penghubung,” bebernya.

Nantinya penghubung tersebut, bisa pengacara bisa kuasa hukumnya, nanti akan menjadwalkan waktu pemeriksaan.
“nanti lewat penghubungnya, kapan bisa diperiksa kembali,” sambungnya.

Adi pun membantah terkait keistimewaan yang diberikan Rizieq Shihab dalam pemeriksaan lanjutan tersebut.
“Gak ada. Pemeriksaan biasa saja, layaknya pemeriksaan saksi yang lain,” tegasnya.
(Muspri-www.harianindo.com)

Rani Soraya: