Home > Ragam Berita > Internasional > Kim Jong-un Awasi Sikap AS sebelum Luncurkan Rudal ke Guam

Kim Jong-un Awasi Sikap AS sebelum Luncurkan Rudal ke Guam

Pyongyang – Korea Utara dikabarkan bakal menyerang Guam dengan rudal. Namun, niat tersebut ditunda oleh Pemimpin Korut Kim Jong-un. Kim menegaskan bakal mengawasi sikap Amerika Serikat untuk beberapa waktu sebelum melakukan penyerangan.

Kim Jong-un Awasi Sikap AS sebelum Luncurkan Rudal ke Guam

“Amerika Serikat adalah yang pertama yang membawa banyak peralatan nuklir strategis di dekat kita, pertama-tama harus membuat keputusan tepat dan menunjukkan melalui tindakan jika mereka ingin mengurangi ketegangan di semenanjung Korea dan mencegah bentrokan militer, yang berbahaya,” kata Kim sebagaimana diberitakan KCNA pada Rabu (16/8/2017).

Selain itu, Kim mengimbau tentara dalam kondisi siap. Sebab, serangan bisa dilakukan sewaktu-waktu bila keputusan sudah diambil. kata laporan tersebut. Sementara itu, wakil menteri pertahanan Korea Selatan Suh Coo-suk mengatakan Korea Utara belum sepenuhnya menguasai teknologi peluru kendali antarbenua dan butuh waktu sedikit-dikitnya satu atau dua tahun tambahan, meski kemampuan negara tersebut memasang hulu ledak nuklir berkembang sangat cepat.

Sementara itu, direktur badan intelejen Amerika Serikat, CIA, Mike Pompeo, sepakat bahwa pemimpin Korea Utara Kim Jong Un akan kembali menggelar uji coba senjata. “Saya yakin dia akan terus mengembangkan program rudal, jadi tidak akan mengejutkan jika ada percobaan lagi,” kata Pompeo.

“Saya mendengar percakapan soal kemungkinan perang nuklir. Tapi saya tidak menerima laporan intelejen yang mengindikasikan hal itu akan terjadi dalam waktu dekat,” katanya. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

x

Check Also

VietJet Tak Gunakan Pramugari Bikini Untuk Rute Ho Chi Minh-Jakarta

VietJet Tak Gunakan Pramugari Bikini Untuk Rute Ho Chi Minh-Jakarta

Jakarta – Maskapai penerbangan Vietnam, VietJet, selama ini cukup dikenal dengan para pramugarinya yang hanya ...