Jakarta – Munculnya kabar mengenai kepulangan Rizieq Shihab ke Indonesia membuat Kepolisian siapkan pengamanan terkait rencana yang akan berlangusng pada tanggal 15 Agustus ini.
Kombes Argo Yuwono selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya mengiyakan kabaran ini dengan mempersiapkan pihak Polres Bandara Soekarno-Hatta dan sejumlah personel kepolisian.
Saat ditemui dikantornya, Argo berkata, “Kita siapkan saja. Pengamanan di Bandara sudah siap,”
Sedangkan untuk jumlah personil, ia mengatakan bahwa jumlah yang diturunkan akan bersifat kondisional.
Kuasa Hukum Rizieq, Kapitra Ampera menegaskan bahwa Rizieq siap menghadapi kasus percakapan pornografi yang menyeretnya. Kapitra optimistis kliennya tidak terlibat seperti yang dituduhkan kepolisian.
“Tentu kalau dia (Rizieq) pulang ke Indonesia, artinya dia akan menghadapi semua permasalahan dan hal-hal yang berhubungan dengan keadaan yang ada di sini,” kata Kapitra saat itu.
Rizieq ditetapkan sebagai tersangka kasus percakapan berkonten pornografi. Kasus ini juga menyeret Firza Husein yang diduga kawan bicara Rizieq.
(Ikhsan Djuhandar – www.harianindo.com)