Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Bawang Merah Memiliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

Bawang Merah Memiliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

Jakarta – Selain sebagai penyedap rasa pada makanan, bawang merah juga memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan, apalagi bila dimakan mentah.

Bawang Merah Memiliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

Kepala Ahli Diet, Fortis Hospital di Bangalore, Shalini Arvind, menjabarkan berbagai macam manfaat dari bawang merah, salah satunya sebagai anti oksidan.

1. Mengendalikan Kadar Gula Dalam Tubuh

Dua senyawa fitokimia yang terdapat di dalam bawang merah, yakni allium dan ally disulfide, diketahui mampu membantu mengendalikan kadar gula darah dalam tubuh.

2. Mengurangi Risiko Kanker

Bawang merah juga mengandung Quercetin dan Kaempfenol yang bersifat anti oksidan, yang terbukti bisa mengurangi risiko kanker.

3. Menurunkan Tekanan Darah

Bawang merah dapat memperbaiki sirkulasi darah dan melebarkan pembuluh darah, sehingga menjadi obat yang ampuh untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Selain itu, bawang merah juga mengandung besi dan tembaga yang dapat merangsang produksi sel darah merah.

4. Mencegah Penyakit Kronis

Senyawa bioaktif flavonol dan polifenol pada bawang merah membantu mengurangi risiko penyakit kronis.

5. Menjaga Kolesterol Tetap Terkendali

Seperti bawang putih, saat bawang merah diiris, mereka membentuk senyawa yang disebut alicin. Senyawa ini membantu menurunkan kolesterol jahat LDL. (samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

MUI Tak Haramkan Imunisasi

MUI Tak Haramkan Imunisasi

Jakarta – Sekretaris Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI), Asrorun Ni’am, menegaskan bahwa pemberian imunisasi ...