Jakarta – Minum air mineral atau putih bukan hanya baik untuk metabolisme dan konsentrasi, namun juga berat badan. Jika Anda sering dengar diet air putih, sebenarnya ini adalah sebuah aktivitas rutin yang bisa berdampak baik untuk mengurangi konsumsi air perasa.
dr Budi Wiweko SpOG selaku Ketua Indonesian Hydration Working Group (IHWG) menyatakan, untuk menurunkan berat badan yang utama adalah menurunkan konsumsi gula.
“Nah, banyak minum air putih itu menurunkan gula yang dikonsumsi,” ungkap dokter yang biasa disapa Iko saat konferensi pers sosialisasi program ‘Aku Mau Air, Aku Sehat’ dari AQUA di Kidzania, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2017).
Rasa lapar tak selalu disebabkan karena kita perlu makan namun juga karena sedang stres atau ingin mengonsumsi sesuatu yang manis. Kondisi ini bisa disiasati dengan memilih minum air putih. Saat kita ingin minuman yang manis dan berkalori tinggi, gantilah dengan air putih.
“Itu makanya kalau kita minum air putih banyak bisa menurunkan berat badan, karena yang diturunkan konsumsi gula,” lanjut Iko.
Sementara itu, terkait jumlah yang dikonsumsi, Iko mengatakan untuk mengikuti standar yang sudah dianjurkan, yakni minimal delapa gelas per hari bagi orang dewasa. Namun, jumlah itu bisa ditambah jika aktivitas fisik kita tinggi.
“Apalagi kalau kita beraktivitas cukup berat, olahraga,” katanya.
Baca juga: Gigi Mendadak Ngilu ? Lakukan Ini
Ilmuwan dari University of Brimingham tahun 2015 juga mengatakan bahwa salah satu cara menurunkan berat badan adalah dengan meminum setengah liter air setengah jam sebelum makan. Hal itu merujuk pada hasil penelitian mereka yang menemukan, bahwa orang yang mengonsumsi 500 ml air setengah jam sebelum makan dilaporkan rata-rata kehilangan 4,3 kg selama 12 minggu. (Yayan – www.harianindo.com)